
Trus apa saja sih yang harus dilakukan agar permohonan AdSense kita bisa diterima oleh google? ini ada beberapa tips yang bisa anda perhatikan sebelum anda mendaftar ke google adsense, antara lain :
- Isi Konten
sebuah website yang memiliki konten yang original, unik dan bermanfaat bagi pengunjungnya pastinya akan mendapatkan penilaian lebih di mata google. Jadi usahakan untuk membuat artikel yang unik dan bermanfaat. Untuk mengatasi topik pembahasan yang sama dengan website lain bagaimana? mudah saja karena topik boleh sama tetapi cara menyampaian dan penyajian tiap orang pasti berbeda. - Jumlah Posting
hal lain yang harus anda perhatikan adalah jumlah posting atau artikel di website anda. Jadi jangan tergesa-gesa mendaftar yah, usahakan jumlah posting anda minimal 50 artikel dengan cara melakukan update website secara berkala dan berkelanjutan. Walaupun anda misalnya sanggup membuat artikel yang original sebanyak 50 artikel dalam waktu satu minggu saja tentunya anda juga harus memperhatikan poin nomor 3 dibawah ini. - Umur Website
sebenarnya kalau umur menurut saya relatif yah, tergantung seberapa cepat website anda mendapatkan penilaian yang baik oleh google, dalam hal ini memiliki jumlah konten dan pengunjung unik yang cukup.
0 komentar:
Posting Komentar